Subuh Gabungan 15 April 2010

Acara diawali dengan shalat shubuh berjamaah dipimpin oleh Imam Besar Masjid Nurul Huda tempat diselenggarakan shubuh gabungan kali ini yakni Ust.Robbil Abd.Rasul. Acara kali ini dipimpin oleh Ust.Sudarma SAg.
Menurut jadwal seharusnya pagi ini dibacakan kitab durusul fiqhiyyah oleh Ust.Saifulloh SHI tetapi beliau berhalangan hadir sehingga diisi oleh Ust.Muh.Safari yang mengupas tentang kondisi ummat Islam Jakarta yang baru saja diuji dengan adanya kerusuhan di Makam Al-Habib Hasan bin Muhammad Al-Haddad Tanjung Priok. Ust.Muh.Safari mengajak ummat Islam sekitar Masjid Nurul Huda untuk tidak mudah terpancing dengan situasi dan banyak menganalisis masalah sebelum memutuskan untuk berbuat sesuatu serta banyak membaca shalawat kepada Nabi Muhammad SAW karena pembacaan shalawat bisa membuat hati menjadi tenang tidak meledak-ledak.
Ceramah agama sendiri disampaikan oleh Ust.Nanang Afandi yang menyampaikan materi pentingnya kita taat pada Allah, Rasulullah, dan pemimpin muslimin yang adil.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar